Di Ramadhan, Polsek Bekasi Selatan dan Jama’ah Masdjid Al- Hidayah Ciptakan Keamanan Kondusif

Kota Bekasi , Journalnasional.com– Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Unit Binmas Polsek Bekasi Selatan melakukan sosialisasi dan himbauan kepada warga menjelang pelaksanaan ibadah Shalat Jumat berjamaah di Masjid Jami Al-Hidayah, Kampung Utan, Kelurahan Jakasetia, Kecamatan Bekasi Selatan, pada Jumat (7/3/2025).

 

Kegiatan ini dihadiri oleh Panit I Binmas Polsek Bekasi Selatan, Iptu Sugiman, yang didampingi oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Jakasetia, Aiptu Muhamad Fathulah. Dalam kesempatan tersebut, Iptu Sugiman menyampaikan bahwa situasi keamanan di wilayah Bekasi Selatan secara umum terpantau aman dan kondusif. Namun, ia tetap mengingatkan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan agar situasi kondusif tetap terjaga.

 

Menjelang bulan suci Ramadhan, Iptu Sugiman juga mengajak warga untuk menciptakan suasana ibadah yang khusyuk dengan menghindari tindakan yang dapat mengganggu ketenangan lingkungan. Selain itu, ia menyoroti peran penting orang tua dalam mengawasi anak-anak mereka guna mencegah potensi tawuran remaja yang dapat berdampak pada keamanan dan ketertiban masyarakat.

 

Kapolsek Bekasi Selatan, Kompol Dr. Dedi Herdiana, S.H., M.H., dalam keterangannya, menegaskan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan bentuk komitmen kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat.

 

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat dapat menjalankan ibadah dengan tenang dan nyaman, terutama menjelang bulan suci Ramadhan. Sinergi antara kepolisian dan masyarakat sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. Oleh karena itu, kami mengajak seluruh warga untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban, menghindari tindakan yang dapat memicu konflik, serta bersama-sama mencegah potensi gangguan keamanan, seperti tawuran remaja,” ujar Kapolsek Bekasi Selatan.

 

Lebih lanjut, ia juga menyampaikan bahwa kepolisian akan terus melakukan pendekatan persuasif dan edukatif kepada masyarakat guna meningkatkan kesadaran kolektif akan pentingnya keamanan lingkungan. Dengan adanya kegiatan sosialisasi dan himbauan ini, diharapkan masyarakat semakin menyadari pentingnya kerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga suasana yang aman, nyaman, dan harmonis dapat terus terjaga, terutama menjelang bulan suci Ramadhan yang penuh berkah.// Tayo

Sumber:

 

 

Humas Polres Bekasi Kota

Pemkab Lutim Berikan Bantuan 500 Juta Untuk Pembangunan Masjid Baitul Makmur Lumbewe

Lutim, Journalnasional.com- Pemerintah Kabupaten Luwu Timur memberikan bantuan keuangan sebesar Rp. 500 juta untuk pembangunan Masjid Baitul Makmur di Desa Lumbewe, Kecamatan Burau.

Bantuan tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, saat melaksanakan shalat Isya dan Tarawih berjamaah di masjid tersebut dalam rangkaian Safari Ramadan Pemkab Lutim, Kamis (06/03/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Irwan menyatakan bahwa Masjid Baitul Makmur bukan tempat yang asing baginya, karena sering mampir shalat jika lewat dan sudah masuk waktunya.

“Saya sering mampir shalat disini, namun waktu itu saya belum menjadi Bupati, dan Alhamdulillah Allah memberikan amanah kepada kami sehingga saya terpilih menjadi Bupati Luwu Timur yang dilantik langsung oleh Presiden Prabowo di Istana Merdeka, Jakarta,” ungkapnya.

“Insha Allah, seperti yang disampaikan bahwa pembangunan masjid ini membutuhkan anggaran sekitar Rp 1,5 miliar, semoga bisa kita penuhi secara bersama,” tambah Irwan.

Lebih lanjut, Bupati Irwan juga menginformasikan bahwa, pada Sabtu (8/3/2025), akan ada acara Yatim Fest dengan kegiatan buka puasa bersama dan pemberian santunan kepada anak yatim piatu.

“Saya sudah sampaikan bahwa ini akan menjadi kegiatan rutin tahunan untuk menafkahi anak yatim piatu. Ke depan, kita mungkin tidak menggunakan anggaran daerah, tetapi bersama-sama membantu mereka. Saya yakin keberkahan akan datang ketika anak yatim kita nafkahi,” harapnya.

Selain itu, Bupati Irwan juga mengajak masyarakat untuk memaksimalkan peran Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) dalam menyalurkan bantuan dan sedekah bagi masyarakat yang membutuhkan di Luwu Timur.

“Mudah-mudahan ini bisa kita laksanakan. Saya percaya apabila Bupati, Wakil Bupati, Sekda, kepala OPD, camat, desa, dan lembaga-lembaga lainnya hatinya terketuk, maka kita bisa mewujudkan kepedulian bersama,” pungkas H. Irwan Bachri Syam. (rhj/ikp-humas/kominfo-sp)

Sasar Pasar Wasuponda, Tim Terpadu Temukan Banyak Produk Kadaluwarsa

Lutim, Journalnasional.com- Tim Terpadu Pengawasan Obat dan Makanan (TTPOM) menemukan banyakproduk kadaluwarsa (expired) di Pasar Wasuponda, Kamis (06/03/2025).

Tidak hanya di pasar, Tim Terpadu juga mengunjungi beberapa kios dan ritel yang ada di wilayah kecamatan Wasuponda.

Saat menelusuri kios-kios yang ada di wilayah pasar, Koordinator Tim Terpadu, Andi Polejiwa Matandung mengatakan timnya masih banyak menemukan para pedagang menjual produk yang telah kadaluwarsa dan kemasan rusak.

“Masih banyak pedagang yang menggabungkan produk jualannya yang sudah tidak layak konsumsi di barang dagangan yang dipajang. Olehnya itu, kami tetap lakukan koordinasi kepada pedagang untuk tidak melakukan hal tersebut,” kata Andi Polejiwa.

Lebih lanjut, Andi Polejiwa mengungkapkan bahwa para pedagang secara sukarela melakukan pemusnahan produknya yang tidak layak konsumsi.

“Setelah diberikan penjelasan yang panjang kepada para pedagang, mereka secara sukarela melakukan pemusnahan produk yang tidak layak konsumsi di tempat agar para pembeli nantinya tidak salah mengambil barang,” ungkap Andi Polejiwa.

Andi Polejiwa juga mengimbau kepada masyarakat agar dapat teliti membeli produk saat berbelanja di kios-kios.

“Kami juga mengimbau kepada masyarakat betapa pentingnya untuk bisa teliti dalam berbelanja karena terkadang para pedagang lupa memisahkan produk expired dan layak konsumsi di kiosnya.” imbaunya.

Adapun yang tergabung dalam tim Terpadu yaitu BPOM Palopo, Dinas Kesehatan (Dinkes), Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP), DPMPTSP, Dinas Perikanan, Diskominfo-sp, Bapelitbagda, Diskoperindag, Staf Kecamatan Wasuponda dan Satpol PP.// Tayo

Sumber:

 

(res/ikp-humas/kominfo-sp)

Polsek Jatisampurna Berbagi Sahur

 

 

Bekasi, Journalnasional.com– Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Bhabinkamtibmas Kelurahan Jatiraden, Aiptu Suparno, bersama Babinsa Sertu Lilik Irawan, menggelar kegiatan Sahur On The Road dengan membagikan makanan sahur gratis kepada warga yang membutuhkan. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (7/3/2025) dini hari, mulai pukul 02.00 WIB hingga selesai, menyusuri Jalan Raya Kranggan hingga Jalan Alternatif Cibubur, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi.

 

Dalam suasana penuh kebersamaan, petugas menyapa warga yang masih beraktivitas di malam hari, seperti petugas kebersihan, tukang ojek, pedagang kaki lima, dan masyarakat kurang mampu yang masih berada di jalanan. Dengan senyum tulus, mereka membagikan nasi bungkus, memastikan mereka yang masih berjuang di malam hari tetap bisa menikmati santapan sahur.

 

Aiptu Suparno menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan sekadar aksi sosial, tetapi juga bentuk nyata kepedulian Polri dan TNI terhadap masyarakat. “Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan ini. Semoga sedikit bantuan ini bisa bermanfaat dan membawa keberkahan bagi kita semua,” ujarnya.

 

Warga yang menerima makan sahur tampak bahagia dan mengucapkan terima kasih atas perhatian dari petugas. “Alhamdulillah, terima kasih banyak, Pak. Ini sangat membantu kami,” ujar salah seorang penerima manfaat.

 

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlangsung selama bulan Ramadan untuk semakin mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat, serta menciptakan suasana yang lebih harmonis dan penuh kebersamaan.// Tayo

Sumber: 

 

Humas Polres Kota

Pemerintah Kabupaten Luwu Timur Gelar Safari Ramadhan Perdana di Kecamatan Burau

Lutim, Journalnasional.com – Pemerintah Kabupaten Luwu Timur resmi memulai rangkaian Safari Ramadhan 1446 Hijriah dengan menggelar kegiatan perdana di Kecamatan Burau.

Acara yang berlangsung di halaman Kantor Desa Jalajja, Kamis (06/03/2025) ini, menjadi momentum silaturahmi antara pemerintah daerah dan masyarakat.

Safari Ramadhan ini dihadiri langsung oleh Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam, didampingi Wakil Bupati, Hj. Puspawati Husler, serta Anggota DPRD Sulsel, dr. Ani Nurbani, yang juga merupakan istri Bupati.

Turut hadir pula Sekda Lutim, H. Bahri Suli beserta istri, jajaran pejabat daerah, perwakilan Forkopimda, Camat Burau bersama Ketua TP PKK, Ketua Baznas Lutim, para kepala desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.

Setibanya di lokasi, rombongan disambut hangat oleh masyarakat setempat. Acara diawali dengan penyerahan tali asih kepada anak yatim piatu oleh Baznas Lutim, yang secara simbolis diserahkan oleh Bupati dan Wakil Bupati.

Dalam sambutannya, Bupati Irwan Bachri Syam mengungkapkan bahwa, Safari Ramadhan ini merupakan yang pertama dalam kepemimpinannya dan akan digelar secara bergilir di setiap kecamatan.

“Alhamdulillah, kita bersyukur kepada Allah karena masih diberikan kesehatan dan kesempatan untuk bersilaturahmi dalam Safari Ramadhan ini. Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan antara pemerintah daerah, kecamatan, desa, dan masyarakat,” ujar Bupati.

Bupati juga menyampaikan bahwa salah satu kebijakan pertama yang ia keluarkan adalah imbauan untuk melaksanakan shalat berjamaah di masjid.

Ia bahkan berjanji memberikan hadiah umroh gratis bagi kepala desa yang secara konsisten menjalankan shalat berjamaah di masjid tanpa terputus dalam kurun waktu yang ditentukan.

“Jika Pak Desa bisa membuktikan bahwa beliau shalat berjamaah di masjid secara rutin tanpa terputus, insha Allah akan saya berangkatkan umroh gratis bersama ibu desa,” tegas Irwan disambut antusias oleh para undangan.

Di akhir sambutannya, Bupati mengajak seluruh masyarakat untuk bersatu dalam membangun daerah dan mensejahterakan masyarakat.

“Kami tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan masyarakat. Mari bersama-sama membangun daerah yang kita cintai ini,” pungkas Bupati Luwu Timur.

Safari Ramadhan perdana ini ditutup dengan ceramah oleh Ustadz Rusdi Daming, S.Ag., M.HI., menjelang waktu berbuka puasa. Acara kemudian dilanjutkan dengan shalat Magrib, Isya, dan Tarawih berjamaah, menambah keberkahan dalam kegiatan tersebut.// Tayo

Sumber:

 

(rhj/ikp-humas/kominfo-sp)

Bupati Irwan Sampaikan Pidatonya pada Rapat Paripurna DPRD Lutim

Lutim, Journalnasional.com- Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam didampingi Wakil Bupati, Hj. Puspawati Husler menyampaikan pidato pada rapat paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lutim, Kamis (06/03/2025).

Paripurna DPRD dalam rangka Pidato Bupati Luwu Timur periode 2025-2030 ini dipimpin Ketua DPRD, Ober Datte, didampingi Wakil Ketua I dan II, HM. Siddiq BM., dan Hj. Harisah Suharjo.

Turut hadir istri Bupati, dr. Ani Nurbani yang juga Anggota DPRD Provinsi Sulsel, unsur Forkopimda, Ketua Bawaslu, segenap Anggota DPRD, Sekda Lutim, para Kepala OPD, Camat, Kepala Desa, dan tamu undangan lainnya.

“Atas ridho Allah SWT, Pelantikan kami berdua Ir. H. Irwan Bachri Syam, ST, IPM dan Dra. Hj. Puspawati Husler, di Jakarta pada Hari Kamis Tanggal 20 Februari 2025 sebagai Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur telah menjadi titik awal bagi kami berdua, dalam mengemban amanah dari masyarakat Kabupaten Luwu Timur untuk menjadi nahkoda pembangunan daerah yang kita cintai,” kata Bupati mengawali sambutannya.

“Kami berdua mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Luwu Timur yang telah mempercayakan kami untuk mengemban amanah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur untuk masa jabatan Tahun 2025-2030,” tambahnya.

Selanjutnya, Bupati juga menyampaikan terima kasih dan apresiasi serta penghargaan yang tinggi kepada Bapak Drs.H. Budiman, M.Pd dan Bapak Moch. Akbar Andi Leluasa, S.Sos dan segenap Pimpinan dan Anggota DPRD Luwu Timur, Jajaran Forkopimda, atas harmonisasi, kerjasama, juga sinergitas dalam mengawal jalannya penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Luwu Timur, sehingga  penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan selama ini dapat berjalan dengan baik, dan terus ditingkatkan kedepannya.

Beliau mengungkapkan bahwa, terdapat 4 (empat) pilar utama yang menjadi landasan dalam mewujudkan visi : Luwu Timur Maju Dan Sejahtera dengan Inovasi dan Gotong royong, yaitu : 1). Kelembagaan Pemerintahan yang berkualitas  dan  transfomasi  pelayanan  publik, 2). Peningkatan kesejahteraan masyarakat yang berkeadilan, 3). Struktur ekonomi yang terus tumbuh maju, serta 4). Lingkungan Hidup yang terjaga, ketahanan bencana dan Perubahan Iklim.

Dalam melaksanakan Visi tersebut, kami akan menjabarkan ke dalam 5 (lima) Misi, yang Insha Allah bersama-sama kita akan wujudkan dalam periode pemerintahan saya bersama wakil Bupati, kedepan, yaitu:

Misi pertama: Meningkatkan sumber daya manusia yang berkualitas, berbudaya dan berdaya saing.

Misi kedua: Meningkatkan daya saing ekonomi untuk pertumbuhan yang berkuallitas

Misi ketiga: Mempercepat  pertumbuhan dan pengembangan wilayah yang merata dan berkeadilan

Misi keempat: Meningkatkan pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup yang terintegrasi

Misi kelima: Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang melayani efektif, efisien dan bersih melalui transformasi digital.

“Kami percaya dengan doa dan dukungan seluruh masyarakat, Allah SWT akan meridhoi langkah kita untuk membangun Luwu Timur, sehingga semua orang bisa hidup dengan layak dan bahagia,” pungkas Bupati Irwan.

Sekedar informasi, sebelumnya Bupati Luwu Timur, H. Irwan Bachri Syam menerima memori jabatan Bupati dan Wakil Bupati Luwu Timur periode 2021-2025 yang diserahkan oleh Sekda Lutim, H. Bahri Suli mewakili Bupati periode sebelumnya setelah dilakukan penandatanganan Berita Acara.// Tayo

Sumber:

 

(rhj/ikp-humas/kominfo-sp)